You are here: Home > Uncategorized > Harga Emas Kembali Melonjak

Harga Emas Kembali Melonjak

Sumber : Detik Finance

Harga emas kembali melonjak hingga 2% ke rekor terbarunya. Harga emas juga mencetak kenaikan harian terbesar dalam 4 bulan terakhir.

Pada perdagangan Selasa (14/9/2010), harga emas di pasar spot melonjak ke level US$ 1.272,20 per ounce, dibandingkan sebelumnya di level US$ 1,245,25. Harga sempat melesat ke titik tertingginya pada US$ 1,274,75.

Sementara harga emas berjangka untuk pengiriman Desember naik 24,60 dolar AS atau 2% ke level US$ 1.271,70.

Harga emas melonjak pada perdagangan di AS setelah pasar menggunjingkan laporan riset Goldman Sachs bahwa Federal Reserve akan memangkas proyeksi pertumbuhan ekonomi dan menambah lagi kebijakan yang lebih lunak untuk membawa lagi pertumbuhan ekonomi global ke jalurnya.

Harga emas juga melonjak mengikuti proses politik di Jepang setelah PM Naoto Kan memenangkan pemilihan ketua partai. Hasil tersebut telah membuat dolar AS tertekan oleh yen ke titik terendahnya dalam 15 tahun terakhir. Dolar AS yang murah itu langsung dimanfaatkan oleh investor untuk memburu emas.

“Masih banyak perdebatan dibalik itu. Orang-orang mulai gugup soal pasar finansial dan masih tidak yakin apakah mereka akan mendapatkan rally dan tipe ketidakpastian itu tentu saja bekerja baik untuk emas,” ujar Bill O’Neil, analis dari LOGIC Advisors seperti dikutip dari Reuters.

Konsultan emas GFMS Ltd sebelumnya melaporkan, harga emas dapat menembus level US$ 1.300 per ounce pada tahun ini seiring ketidakpastian seputar pemulihan ekonomi dan krisis utang yang memicu keinginan investasi.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • Twitter
  • RSS

Leave a Reply

You must be logged in to post a comment.